TELECENTER ASRILOKA : MEDIA PEMBERDAYAAN MASYARAKAT TERKAIT TEKNOLOGI INFORMASI

Selasa, 30 November 1999


Banyuwangi(03/9) Berkaitan dengan Program Pemberdayaan Masyarakat Miskin yang dilakukan oleh Dinas Kominfo Jawa Timur pada tahun 2009, ada beberapa Kabupaten yang mendapat bantuan pengadaan sarana Teknologi Informasi Telecenter. Untuk tahun ini Kabupaten yang mendapatkan bantuan itu adalah Kab. Banyuwangi, Kediri, Trenggalek dan Kabupaten Sumenep.

Peresmian Telecenter dilakukan bersamaan dengan Peringatan Hari Teknologi Nasional yang dilaksanakan tanggal 6 Agustus 2009 lalu oleh Bupati Banyuwangi Ratna Ani Lestari, SE MM, Kepala Badan Pengembangan dan Pengkajian Teknologi Jakarta, dan dari Utusan Menteri Ristek bertempat di pendopo Kabupaten Banyuwangi.

Desa Sumberasri Kecamatan Purwoharjo adalah lokasi yang terpilih sebagai tempat Telecenter. dan yang kemudian diberi nama Asriloka. menurut Kepala Desa Sumberasri Drs. Suyatno, sambutan masyarakat terhadap penempatan sarana telecenter di desa mereka cukup bagus, karena secara tidak langsung, dapat meningkatkan pola pikir masyarakat menjadi semakin luas terkait dengan informasi dari luar melalui media internet, selain itu kesempatan untuk mengenal teknologi bagi anak-anak sekolah dasar maupun generasi muda di desa Sumberasri makin terbuka lebar.

Hal senada disampaikan pula oleh Manajer Telecenter Arsiloka Nur Afandi, bahwa hingga sampai saat ini telah banyak sekali anak-anak sekolah yang belajar di telecenter, demikian pula dari masyarakat umum khususnya generasi muda yang ingin mencari informasi. “..Namun demikian awalnya ada beberapa pihak yang mengkhawatirkan pengaruh negatif internet bagi anak-anak mereka. Namun alhamdulilah setelah diberi wawasan dan pengertian bahwa di internet sangat banyak sekali hal positif untuk membangun wawasan baik itu bidang pendidikan, agama maupun ilmu pengetahuan, akhirnya mereka bisa memahami.” imbuhnya.

Telecenter Asriloka ditempatkan di gedung kantor sekolah dasar di sumberasri, dengan didukung 8 unit komputer dengan berbagai fasilitas pendukungnya. Tidak ketinggalan pula, untuk kenyamanan pengunjung juga dipasang pendingin ruangan. Setiap hari telecenter dibuka untuk umum mulai jam 07.00 wib sampai jam 12.00 WIB kemudian dilanjutkan jam 13.00 sampai jam 24.00 malam dengan operator yang berjaga secara bergantian.

 



Berita Terkait

Bagikan Artikel :