Kodim Serahkan Kembali Anggota Paskibra 2011 Kepada Pemkab

Kamis, 18 Agustus 2011


 

BANYUWANGI – Penyerahan kembali peserta didik Paskibra Tahun 2011 kabupaten Banyuwangi dari Kodim 0825 selaku pelatih Paskibra kepada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (DISPENDIKPORA) , berlangsung di aula Rempeg Jogopati, Kamis ( 18/8)

Kodim 0825, yang diwakili Kasdim, Gandu Wijayaputra, menyampaikan terimakasih kepada Pemkab Banyuwangi yang telah mempercayakan kepada Kodim 0825 untuk melatih anak-anak tersebut.Selanjutnya Kasdim menyerahkan kembali para anggota Paskibra kepada Kepala  Dispendikpora, Drs. Sulihtiyono. Dalam serah terima tersebut, Sulihtiyono menyatakan dirinya  menerima kembali para siswa dan akan mengembalikan mereka ke sekolah masing-masing. Selain itu ia  meminta kepada para anggota Paskibra,”Bawalah semangat dan disiplin yang telah ditanamkan selama 22 hari masa karantina dan penggemblengan ke sekolah kalian. Dan sebarkan semangat itu kepada teman-teman yang lain,”pintanya.

 Selanjutnya mewakili Pemkab Banyuwangi selaku pelindung,  Wakil Bupati Yusuf Widiatmoko, SSos secara khusus juga menyampaikan apresiasinya atas semua upaya dan kerja keras para anggota Paskibra, para pelatih, instruktur, narasumber, dan panitia penyelenggara, dan orangtua siswa demi mensukseskan jalannya peringatan detik-detik proklamasi 17 Agustus di Kabupaten Banyuwangi. Wabup Yusuf juga menyampaikan harapannya, “Hendaknya kalian menjadi garda terdepan dalam mengamalkan Pancasila dan UUD 1945. Saya berharap pengetahuan dan keterampilan yang kalian miliki dapat diamalkan untuk diri sendiri, lingkungan keluarga maupun lingkungan sekolah masing-masing,”tuturnya, diikuti oleh penyerahan penghargaan kepada seluruh anggota Paskibra tahun 2011. (HUMAS)



Berita Terkait

Bagikan Artikel :