PERWOSI Banyuwangi Adakan Pelatihan Instruktur Senam Rekreasi Jawa Timur

Kamis, 14 Juli 2011


Banyuwangi- “Pelatihan  ini adalah medianya PERWOSI untuk memberi  semangat berolahraga kepada ibu-ibu sekalian. Saya berharap seluruh peserta melalui sosialisasi ini mendapat penambahan wawasan dan menularkan ilmunya kepada orang lain, mendapat  tubuh yang sehat  dan mampu mengembangkan jiwa sportifitas,” ujar Wakil Bupati Yusuf Widiatmoko, SSos ketika membuka Pelatihan Instruktur Senam Rekreasi Jawa Timur yang diadakan oleh Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (PERWOSI) Banyuwangi bertempat di Aula UNIBA (IKIP) Kertosari, Kamis pagi ( 14/7 ). Usai memberikan sambutan, beliau menyematkan tanda peserta diikuti oleh penasehat PERWOSI Banyuwangi ( Ibu Dhani Azwar Anas dan Ketua PERWOSI Banyuwangi ( Ibu Minuk Yusuf Widiatmoko).

 

Acara ini diikuti oleh 68 peserta  yang berasal dari Dharma Wanita Persatuan se Kabupaten Banyuwangi, Ikatan Guru Olahraga (IGORA), PKK kecamatan se Kabupaten Banyuwangi dan  Dharma Wanita Vertikal se Kabupaten Banyuwangi.  Pelatihan yang  mengambil motto “ Dengan Senam Rekreasi Jawa Timur, Mari Kita Tingkatkan Tali Persaudaraan dan Persahabatan”  ini dijadwalkan berlangsung seharian penuh,diikuti dengan pembagian doorprize bagi para peserta.

Ibu Dhani Azwar Anas, penasehat PERWOSI mengatakan,”Senam Rekreasi  diharapkan bisa menjadi senam khas Jawa Timur, yang nantinya akan dikreasikan dengan kebudayaan Banyuwangi, sehingga menjadi senam khas Banyuwangi.”

Ditambahkan oleh Ketua Panitia Pelatihan Senam Rekreasi, Dra. Nunuk Abdul Kadir , nantinya peserta yang masuk 10 besar akan dikirim untuk mengikuti lomba rekreasi di Propinsi pada bulan September. (HUMAS)



Berita Terkait

Bagikan Artikel :