Jelang Ramadan, Bupati Ipuk Cek Ketersediaan Stok di Pasar Tradisional

Jumat, 1 April 2022


BANYUWANGI- Di sela program Bupati Ngantor di Desa (Bunga Desa) di Desa Jajag, Kecamatan Gambiran, Kamis (31/3/2022), Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, menyempatkan untuk mengunjungi pasar rakyat setempat.

Di Pasar Jajag tersebut, sambil berbelanja berbagai kebutuhan, Ipuk juga menanyakan harga-harga kebutuhan pokok pada para pedagang. Seperti harga cabai, bawang merah, bawang putih, dan lainnya. 

Selain harga minyak goreng, harga bahan pokok lainnya bisa dibilang terpantau stabil.  "Menjelang Ramadan biasanya harga kebutuhan pokok naik. Tapi hingga saat ini harga-harga masih bisa dibilang stabil," kata Ipuk. 

Selain mengecek harga, Ipuk juga mengecek stok kebutuhan pokok di pasar tersebut.  "Saya telah minta dinas terkait terus memantau dan mengawasi di seluruh pasar untuk mengecek ketersediaan maupun stabilitas harga," pinta Ipuk.  

Di pasar tersebut Ipuk juga terlihat berbelanja jajanan pasar, sayuran, ikan, dan kebutuhan lainnya. Bupati perempuan itu juga berdialog dan mendengarkan keinginan pedagang.

Salah satu pedagang, Slamet, mengatakan harga beberapa kebutuhan pokok seperti bawang merah dan bawang putih justru turun. "Seperti bawang merah sebelumnya Rp 30.000 kini turun menjadi Rp 28.000. Harga bawang putih juga turun, dari sebelumnya Rp 28.000 menjadi Rp 25.000," kata Slamet. 

Hanya saja menurut Slamet, harga minyak goreng yang masih dibilang cukup mahal. Harga minyak goreng kemasan bermerk satu liter mencapai Rp 23.000. Sementara untuk minyak goreng curah berada di kisaran Rp 18.000 satu liter. (*)



Berita Terkait

Bagikan Artikel :