Menpora Beri Kuliah Umum di Uniba
Sabtu, 20 Oktober 2012
BANYUWANGI – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), RI Andi Malarangeng memberi kuliah umum, dalam acara Wisuda ke- 5 Universitas PGRI Banyuwangi (Uniba), Sabtu 2012. Dalam orasi singkatnya dihadapan 3.000 wisudawan / wisudawati Uniba, Menpora menyoroti pentingnya peran pemuda di setiap eranya.
Menurut Menpora, saat ini banyak sekali tantangan pemuda di masa mendatang. Kalau jaman 1928, tugas pemuda bagaimana menuwujudkan Negara Indonesia. Selanjutnya, tahun 1945 tugas pemuda bagaimana membangun Negara . “Sekarang ini tugas pemuda bagaimana menghadapi era globalisasi. Mengingat tahun 2015 mendatang akan terwujud ASEAN Community. Dimana batas geografis Negara sudah tidak berpengaruh,” ujar Menpora.
Selain memberi kuliah umum, Menpora juga meresmikan Laboratorium Micro Teaching Uniba dan memberikan penghargaan secara langsung kepada Yudi Dwi Nugroho, mahasiswa Uniba yang berhasil menyabet medali Emas dan Perak, pada PON Riau 2012 kemarin, didampingi Rektor Uniba Drs Teguh Sumarno dan Sekkab Slamet Kariyono beserta Forum Pimpinan Daerah (Forpimda). Usai memberikan penghargaan Menpora langsung bertolak ke Jakarta, melalui Bandara Blimbingsari. (Humas dan Protokol)