PT. IF Ketapang Ingatkan Nakhoda Kapal Tingkatkan Upaya Keselamatan Pelayaran

Jumat, 28 September 2012


alt

KALIPURO – PT. Indonesia Ferry (IF) Ketapang semakin meningkatkan kewaspadaannya, dengan mengingatkan agar  semua nakhoda kapal meningkatkan upaya keselamatan pelayaran. Hal itu dilakukan terkait  terjadinya   kecelakaan tragis yang menimpa  kapal motor (KM) Bahuga Jaya dan  kapal tanker di Selat Sunda, beberapa waktu lalu.

Menurut Kepala PT.  IF Ketapang, Waspada Heruwanto, yang disampaikan  melalui Manager Operasional, Saharuddin Koto dijelaskan bahwa  faktor keselamatan merupakan hal yang mutlak bagi  kapal pelayaran. Oleh karena itu, ujar Saharudin, sebelum berlayar, nakhoda dan semua awak kapal diharuskan menyiapkan semua peralatan dan pendukung keselamatan pelayaran, sesuai dengan safety procedure.

Yang tak kalah penting adalah, nakhoda juga diminta memastikan apakah semua alat pendukung keselamatan berfungsi dengan baik atau tidak. Sebab, kata Saharudin, jika ternyata alat tersebut tidak berfungsi dengan baik, pelayaran akan ditunda sampai semua peralatan keamanannya berfungsi dengan baik. “Dua hal yang menjadi faktor kunci dalam penyeberangan, yakni  faktor keselamatan dan kenyamanan penumpang. Kami selalu menekankan pada operator pelayanan agar dua hal tersebut benar-benar diperhatikan,” tegas Saharudin.

Upaya aparat kepolisian dalam mengamankan penumpang juga terlihat, kemarin. Calon penumpang Ferry seluruhnya menjalani pemeriksaan, termasuk identitas diri masing-masing,  sebelum mereka naik ke kapal. Begitu pula dengan barang bawaan dan kendaraan penumpang juga tidak luput diperiksa. Kapolsek KPPP Tanjung Wangi, AKP Jumadi mengatakan, pemeriksaan itu untuk memastikan tidak ada barang yang membahayakan yang dibawa penumpang. Tindakan ini, ujar Jumadi, juga merupakan langkah antisipasi penyebaran teror.(Humas & Protokol)

 

 

 

 



Berita Terkait

Bagikan Artikel :