Rakor SKPD : Satker Diminta Bekerja Lebih Cepat dan Tepat

Kamis, 14 Maret 2013


BANYUWANGI – Bupati Abdullah Azwar Anas, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), di Aula Rempeg Jogopati  yang diikuti seluruh kepala satker di lingkungan pemkab.

Menariknya, dalam Rakor yang digelar Rabu (13/3), selain meminta Satker terus menyelaraskan hasil Musrenbangcam dan Musrenbangdes dengan kegiatan masing-masing satker, Bupati juga minta masing-masing kegiatan di SKPD tidak tumpang tindih. “Pastikan tidak ada peran yang tumpang tindih di SKPD karena bisa in efisiensi APBD kita,” ujar Bupati.

Bupati juga minta satker bekerja lebih cepat dan mendahulukan anggaran untuk  kepentingan publik. Misalnya program bedah rumah yang ada di Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPM-PD) untuk dilaksanakan dengan optimal. “Juga termasuk program inovasi di Dinas Pendidikan seperti SAS bisa dimaksimalkan sehingga benar-benar bisa bermanfaat,” kata Bupati.

Selain itu, Bupati juga menyarankan agar Satker membuat program kebijakan yang memiliki nilai publik   (public value). Seperti contoh pembangunan Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang peruntukannya bisa dinikmati masyarakat. “Dan yang terpenting setiap kepala satker harus punya kapabilitas dalam menentukan sebuah program sehingga programnya bisa berjalan sesuai sasaran,” pesan Bupati.

Bupati juga meminta para satker harus update data ke lapangan, tidak hanya menerima laporan dari bawah. “Para camat juga harus turun lho, untuk melihat langsung kondisi masyarakatnya,” kata Bupati. (Humas dan Protokol)  



Berita Terkait

Bagikan Artikel :