Tahun Depan GTT/PTT Tes CPNS
Senin, 6 Agustus 2012
BANYUWANGI – Tahun depan para honorer guru tidak tetap (GTT) dan pegawai tidak tetap (PTT) akan mengikuti tes seleksi CPNS. Kabar gembira itu terungkap dalam acara sambung rasa dengan Bupati dan penyerahan insentif bagi GTT/PTT di lapangan tenis indor GOR Tawang Alun, Banyuwangi, Minggu (5/8).
Bupati Abdullah Azwar Anas menyampaikan kalau proses pengangkatan GTT/PTT menjadi calon pegawai negeri sipil (CPNS) akan dilakukan pada tahun 2013 mendatang. Namun proses pengangkatan tersebut tidak sama dengan pengangkatan tenaga honorer sebelumnya. Dulu, tenaga honorer diangkat secara otomatis menjadi CPNS. Sedangkan proses pengangkatan kali ini GTT/PTT harus melalui proses seleksi dan tes. “Pelaksanaan tes CPNS GTT/PTT akan dilakukan pada bulan April 2013 mendatang,” ungkap Bupati Anas. Ia berharap semua GTT/PTT yang lolos mengikuti tes pada April 2013 tersebut berhasil lulus menjadi CPNS.
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Banyuwangi, Sih Wahyudi menambahkan, dalam seleksi GTT/PTT menjadi CPNS ada dua materi yang akan diujikan. Pertama adalah tes kompetensi dasar yang diselenggarakan oleh pemerintah pusat dan kedua tes kompetensi profesi yang diadakan oleh daerah. “Nilai kedua materi itu akan diakumulasi. Namun kita berharap semua GTT/PTT bisa lolos semuanya,” kata Sih Wahyudi.
Menurut Sih Wahyudi, jumlah honorer K2 yang akan mengikuti tes seleksi CPNS pada tahun 2013 mendatang berjumlah 3.034 orang. Pelaksanaan tes GTT/PTT akan dilakukan dengan tenaga honorer K2 lainnya yang tersebar di beberapa SKPD. “ Pemerintah pusat menargetkan pengangkatan honorer K2 menjadi CPNS tuntas pada 2014 mendatang,” tambahnya. (Humas & Protokol)