JUMLAH KELULUSAN TAHUN 2011 UNTUK SMA DAN SMK DI BANYUWANGI MENINGKAT

Senin, 16 Mei 2011


BANYUWANGI - Pengumuman Kelulusan SMA dan SMK tahun 2011 di Kabupaten Banyuwangi  telah diumumkan pada hari Senin, (16/05). Meski berbarengan dengan cuti bersama namun pengumuman tetap di lakukan di sekolah masing – masing serentak pada pukul 10.00 WIB, dan sebelumnya para guru dan kepala sekolah telah melakukan rapat evaluasi sejak pukul 08.00 WIB. Untuk tingkat Kelulusan Tahun 2011 ini jumlahnya meningkat baik SMA maupun SMK. Karena itu banyak sekolah yang merayakan kelulusan dengan do’a bersama maupun acara perpisahan di sekolah masing – masing, namun tidak sedikit pula yang masih merayakan dengan konvoi di jalan raya.

Kabid Pendidikan Menengah pada Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuwangi, Drs. Catur Pamarto, M.Pd mengatakan tingkat kelulusan tahun ini meningkat, prosentase kelulusan  untuk Sekolah Menengah Atas (SMA) sekabupaten Banyuwangi 99,6% sedangkan untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) prosentase kelulusannya 99,9%. "Untuk kelulusan tahun ini meningkat untuk SMA prosentasenya 99,6% yang tidak lulus 7 orang, sedangkan untuk SMK prosentasenya 99,9 % dan yang tidak lulus 4 orang. Ini merupakan prestasi yang cukup membanggakan, “ katanya.

Selain itu pengumuman kelulusan bisa dilakukan dengan banyak hal, seperti melakukan perpisahan di dalam sekolah dan menyumbangkan baju seragam yang masih layak pakai ke adik kelasnya yang kurang mampu, seperti yang dilakukan oleh siswa – siswi SMA Negeri 1 Giri. Ada pula yang melaksanakan do’a bersama di halaman sekolah sebagai wujud syukur atas kelulusan yang di raih, namun masih banyak para sisiwa - siswi yang melakukan konvoi di jalan raya dan mengganggu pengguna jalan lainnya.

Seperti halnya Dodi, salah satu siswa SMK yang dinyatakan lulus, ia mengaku merayakan kelulusan dengan konvoi lebih asyik karena bersama – sama dengan teman lainnya dan setelah ini tidak ada perayaan kelulusan yang sama seperti  ini. “ Ya saya lulus, saya bersama teman satu kelas lebih asyik konvoi seperti ini karena kapan lagi bisa konvoi seperti ini, “ akunya. (HUMAS)



Berita Terkait

Bagikan Artikel :