BUPATI ANAS : MASYARAKAT TENTUKAN PEMBANGUNAN MELALUI MUSRENBANG

Jumat, 4 Februari 2011


Muncar- Pembangunan pada dasarnya di era sekarang ini ditentukan oleh masyarakat, pemerintah hanya bersifat fasilitasi bukan pemilik dan pelaksana tunggal dalam program pembangunan. Melalui forum musyawarah pembangunan yang diawali darin tingkat RT/RW, desa/kelurahan diusulkan ke tingkat kecamatan, di forum Musrenbangcam ini dibahas, disepakati, diklarifikasi dan ditetapkan usulan prioritas program dan kegiatan pembangunan kecamatan , yang hasilnya akan diusulkan ke tingkat kabupaten.

Bupati Banyuwangi H. Abdullah Aswar Anas, Msi, ketika membuka acara musrenbangcam si-kabupaten Banyuwangi di Kecamatan Muncar, Rabu (2/2). Menjelaskan, Musrenbangcam merupakan bagian tahapan perencanaan yang memiliki arti sangat penting, untuk mampu menempatkan penyusunan program pembangunan dalam konsep sinkronisasi, sinergi dan integrasi, sehingga rencana kerja yang ditetapkan merupakan bentuk representasi dari upaya untuk mewujudkan harmonisasi wilayah dalam mendukung target kinerja Pemerintah kabupaten Banyuwangi.

Pada kesempatan itu Bupati Anas menekankan tiga hal penting kepada pemerintah Kecamatan yang mengikuti Musrenbangcam se-Kabupaten banyuwangi yakni; pertama, dapat mewujudkan se-optimal mungkin dalam mefasilitasi berbagai kepentingan masyarakat; kedua,lmenjadikan forum sebagai sarana untuk menjembatani berbagai kepentingan atau kebutuhan masyarakat dan ketiga, permasalahan yang urgen dan sangat mendesak dibutuhkan masyarakat serta menjadi sumber prioritas pembangunan ditingkat desa/kelurahan atau kecamatan masing-masing harus dibahas dan dimusyawarahkan secara bersama sampai tuntas dalam forum musrenbang ini.(Humas).

 

 




Berita Terkait

Bagikan Artikel :