DPRD Jembrana Ajak Pemkab Banyuwangi Ikut Awasi Pendatang Menuju Bali

Kamis, 19 Januari 2012


BANYUWANGI – Pemkab Banyuwangi mendapatkan kehormatan menerima kunjungan kerja (kunker) pimpinan dan anggota Komisi A DPRD Kabupaten Jembrana. Kedatangan rombongan tersebut untuk mengajak Kabupaten Banyuwangi melakukan pengawasan bersama terkait masalah kependudukan. Rombongan diterima secara langsung oleh Sekkab Sukandi, di aula Rempeg Jogopati,pada  Kamis (19/1).

Ketua rombongan Komisi A DPRD Kabupaten Jembrana I Ketut Widiatra,  mengatakan banyaknya pendatang yang masuk ke Bali tanpa identitas berupa KTP menjadi permasalahan tersendiri bagi daerah tersebut. Karena Banyuwangi menjadi pintu keluar bagi setiap orang yang hendak menuju Bali, maka kata Widiatra, butuh kerjasama  kedua kabupaten untuk menanganinya. “ Kami mewajibkan setiap pendatang untuk memiliki kartu identitas berupa KTP, jika tidak membawa dengan terpaksa kami larang untuk masuk ke wilayah kami,” ungkap Widiatra.

Untuk itu, tambahnya, kedatangannya beserta rombongan ingin mengajak Pemkab Banyuwangi untuk ikut melakukan pengawasan  perihal kewajiban membawa KTP bagi semua orang yang hendak menuju Bali melalui Banyuwangi. “ Mungkin sebagai langkah awal, di pelabuhan bisa dipasang himbauan untuk membawa KTP jika mau ke Bali,” ujar Widiatra.

Sekkab Sukandi menyambut baik maksud kedatangan pimpinan beserta anggota DPRD Jembrana itu. Menurut Sekkab, kerjasama tersebut bisa saja dilakukan, tentunya dengan memperhatikan pihak mana yang memiliki kewenangan untuk melakukan pengawasan terkait identitas penduduk yang hendak ke Bali. Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Banyuwangi,  Bagus Sudarmaja, yang hadir mendampingi Sekkab mengatakan alangkah baiknya jika perihal pengawasan penduduk ataupun pemberian  peringatan bagi masyarakat yang hendak ke Bali dilakukan melalui persetujuan atau sepengetahuan pemerintah provinsi Jawa Timur.

Acara tersebut juga dihadiri Asisten II, Kepala Dishubkominfo, Plt Kepala Dinas Pendapatan, Sekretaris DPRD Banyuwangi, Kabag Pemerintahan, Kabag Pembangunan  dan Camat Banyuwangi. (Humas dan Protokol)



Berita Terkait

Bagikan Artikel :