Tekan Angka Pengangguran, Ribuan Pemuda Ikuti Pelatihan Kewirausahaan
Rabu, 13 Juni 2012
Ribuan pemuda di Banyuwangi mengikuti pelatihan kewirausahaan yang diselenggrakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Banyuwangi. Acara pelatihan yang dipusatkan di Gedung Wanita Paramitha Kencana tersebut, bertujuan untuk mewujudkan pemuda yang produktif dan mandiri dalam rangka menekan angka pengangguran di Banyuwangi (13/6). Nantinya para pemuda tersebut akan mendapatkan materi kiat – kiat berwirausaha dari para wirausahawan muda sukses diantaranya, Cholik Baya, GM Radar Banyuwangi; Bambang, pemilik Pelangisari; dan Suyadi, pelaku usaha batik.
Wakil Bupati Yusuf Widiatmoko yang hadir dan membuka acara tersebut, mengharapkan kegiatan pelatihan tersebut dapat menumbuhkan kreatifitas dan kemandirian para pemuda sehingga mampu menciptakan usaha dan membuka lapangan kerja. “ Dengan kegiatan ini saya harapkan dapat merubah pola pikir pemuda, dari pencari pekerjaan menjadi pencipta pekerjaan, “ harap Wabup.
Salah satu peserta pelatihan kewirausahaan muda, Muhammad Nasirin mengatakan pelatihan ini memang sangat dibutuhkan oleh pemuda yang tinggal di desa dan minim sekali informasi. “ Kami di desa ingin punya usaha namun caranya masih bingung. Dari pada cari kerja sulit lebih baik kita membuat usaha sendiri, “ katanya.
Sementara itu, Widyawati yang juga salah satu peserta pelatihan mengaku sangat beruntung dapat mengikuti pelatihan kewirausahaan karena saat ini mencari pekerjaan sangat sulit. “ Saya baru lulus sekolah tahun ini. Awalnya sudah cari kerja tapi sulit sekali dan beruntung saya bisa mewakili desa saya untuk ikut pelatihan ini, “ akunya. “ Semoga dengan pelatihan ini saya bisa membuka usaha sendiri, rencananya saya akan membuat kios bunga, “ imbuhnya
Acara yang berlangsung mulai 13 – 21 juni 2012, diikuti oleh 2160 pemuda dari 9 kecamatan dan 108 desa dan kelurahan. Kesembilan kecamatan itu antara lain Kecamatan Kota Banyuwangi, Giri, Glagah,Licin, Kalipuro, Wongsorejo, Kabat, Rogojampi dan Singojuruh.Setelah pembukaan, 2160 pemuda tersebut akan mengikuti pelatihan di wilayah kecamatan masing – masing.(Humas & Protokol)