PKK Bersama GOW Bagikan Sembako Ramadhan

Senin, 28 Mei 2018


BANYUWANGI -  Di bulan Ramadhan ini, Tim penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga(PKK) bersama Gabungan Organisasi Wanita (GOW), Dharma Wanita Persatuan (DWP), Perwosi (Persatuan Wanita Olah Raga Seluruh Indonesia) Kabupaten Banyuwangi menggelar bhakti sosial dengan membagikan sembako dan uang kepada warga tak mampu.

Sembako yang berisikan beras,minyak dan gula pasir ini, diberikan langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Ny Ipuk Fiestiandani Azwar Anas didampingi Ketua GOW, Ny Minuk Yusuf Widyatmoko kepada 165 warga yang ada di tiga lokasi. Yakni, Desa Licin, Kecamatan Licin, Desa Grogol, Kecamatan Giri dan warga Kelurahan Pengantigan, Tukangkayu dan Kelurahan Kertosari, Kecamatan Banyuwangi.

Dikatakan Ny Dhani Azwar Anas, kegiatan ini merupakan gerakan infaq dan sedekah yang diinisiasi oleh PKK bersama kelompok organisasi wanita yang ada di Banyuwangi, dengan tujuan untuk berbagi rejeki dan silahturahmi kepada yang tidak mampu.

"Sembako ini murni dihimpun kelompok organisasi wanita untuk dibagikan kepada janda dan warga yang tidak mampu dan tak punya keluarga. Kami ingin di bulan Ramadhan ini berbagi rejeki dan silahturahmi dengan mereka. Mudah-mudahan sedikit yang kami berikan ada manfaatnya," kata Ny Dhani, Senin(29/5).

Selain itu, kata Ny Dhani, untuk mendukung program pemerintah dalam upaya pengentasan kemiskinan, seperti Rantang Kasih, bedah rumah dan aplikasi jalin kasih. "PKK punya kesempatan yang lebar untuk ikut membantu program penurunan kemiskinan. Tidak hanya sembako,kita juga bekerja sama dengan kecamatan untuk melibatkan tim kesehatan guna memeriksa warga," ujarnya.

Kegiatan ini, dimulai dari Masjid Hidayatur Rohman Licin. Saat tiba dilokasi Ny Dhani disambut hangat warga. Mereka berjajar disepanjang jalan menyambut kedatangan rombongan ibu-ibu kelompok organisasi wanita ini. Dengan penuh kasih Ny Dhani pun langsung menyalami dan menyapa warga yang telah menunggunya dari pagi . "Gimana pak, ibu sehat? Puasa semua kand," sapa Ny Dhani kepada salah satu warga. 
Mendapatkan sapaan dari Ny Dhani, warga desa terlihat sumringah. Mereka merasa mendapatkan perhatian dari isteri Bupati Banyuwangi.

Dalam kesempatan itu, Ny Dhani juga menyampaikan sedikit arti kehadirannya. 
Setelah itu, Ny Dhani membagikan satu persatu bungkusan plastik sembako kepada warga. Salah satu penerima adalah Muawanah (60). Warga yang kesehariannya bekerja sebagai buruh tani ini, mengaku senang mendapatkan sembako. "Alhamdulilah mendapatkan sembako. Ini bisa untuk memenuhi kebutuhan selama puasa. Biasanya kalau puasa- an begini jarang ada yang nyuruh bekerja. Ini rejeki. Terima kasih banyak," kata Muawanah.  Kegiatan ini diakhiri di Masjid Nurul Huda, Kelurahan Kertosari, Kecamatan Banyuwangi. (*)

 



Berita Terkait

Bagikan Artikel :